MENU TUTUP

Cegah Terjadinya Karhutla, Anggota Koramil Minas Ini Ajak Masyarakat di Rantau Bertuah Berpatroli 

Selasa, 30 Agustus 2022 | 12:00:57 WIB Dibaca : 739 Kali
Cegah Terjadinya Karhutla, Anggota Koramil Minas Ini Ajak Masyarakat di Rantau Bertuah Berpatroli 

SIAK, CATATANRIAU.com | Babinsa Koramil 03/Minas Kodim/0322 Sertu Nuril Zapri, mereka melaksanakan Kegiatan Patroli Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) dan Kanal diseputaran perkebunan serta lahan yang dianggap rawan terjadi kebakaran, bersama sejumlah masyarakat yang ada di wilayah Dusun Suak Maju RT 002/ RK 002, Kampung Rantau Bertuah, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau, Selasa (30/08/2022).

"Dalam giat ini kita melaksanakan patroli dilahan yang rawan terbakar, dengan Titik koordinat :  0°43'58,596”N 101°21'59,838"E," ujar Sertu Nuril Zapri.

Ia juga mengatakan, dalam setiap pelaksanaan patroli Karhutla bersama masyarakat, Babinsa selalu memberikan himbauan kepada masyarakat untuk bersama sama ikut peduli dalam menjaga dan mencegah terjadinya kebakaran hutan dan lahan diwilayah Kecamatan Minas, khususnya dititik – titik tertentu yang rawan dengan kebakaran.

"Dalam Patroli ini, kita sekaligus mensosialisasikan, mengimbau kepada masyarakat dengan tidak membakar lahan atau kebun dalam membersihkan kebun," katanya.

Lanjutnya, patroli Karhutla ini dilakukan secara terus menerus bersama masyarakat sekitar. Dan masyarakat sekitar sangat menyambut baik adanya kegiatan Patroli yang dilakukan tersebut.

"Masyarakat mereka berpendapat, dengan adanya imbauan dan patroli karlahut ini sangat baik sehingga tidak terjadi Kebakaran khususnya di Kampung Rantau Bertuah. Dan selama kegiatan ini kita laksanakan, situasi terdapat dalam keadaan aman, dalam artian nihil Karhutla," pungkasnya.***


Laporan : Idris Harahap 



Berita Terkait +

MTQ Sungai Mandau Ajang Rekatkan Ukhwuwah Antar Kampung

PPKM Level 3, Polres Kuansing Rutin Lakukan Pemeriksaan Kendaraan Yang Keluar Masuk Kuansing

Konsisten terus lakukan penertiban PETI, Polres Kuansing tambah tahanan 6 pelaku PETI

Siak, Tuan Rumah Hari Santri Nasional Tingkat Prov Riau

Inovasi Holistik Desa Bebas Api PT RAPP, 6 Desa Kabupaten Pelalawan Raih Penghargaan

Pemerintah Buka Kran Ekspor CPO, Petani Kelapa Sawit Kabupaten Siak Ungkapkan Terimakasih ke Jokowi

Gelar Syukuran HUT ke-4, JMSI Riau Siap Songsong Pemilu dan Pilkada Serentak 2024

Serda Parjuni Babinsa Koramil 03/Minas Senantiasa Sosialisasi Prokes Covid-19 di Pasar

Giat Vaksinasi di Kecamatan Bunut, Kapolsek Bunut Pimpin Langsung Kegiatan

Sambut HUT RI 75, Seluruh Bhabinkamtibmas Polsek Minas Ajak Warga Goro Pasang Bendera

TULIS KOMENTAR +
TERPOPULER +
1

Pengalaman dan Berdarah Minang, PKDP Minas Deklarasi Dukung Dr.Afni di Pilkada Siak

2

Pemkab Rohul Ikut Meriahkan Lancang Kuning Carnival 2024 Di Kota Pekanbaru

3

Kapolres Inhu Resmikan Bangunan MCK dan Pojok Baca SD Marginal Rakit Kulim

4

Fasilitas Anjungan SLS, Sopir Angkutan Kemitraan Nyaman Saat Bongkar TBS

5

Ribuan Masyarakat Hadiri Tabligh Akbar Yang Di Gelar Oleh Wabup Rohul

6

Kunjungi Polsek Kuala Cenaku, Kapolres Ucapkan Terima Kasih Atas Dedikasi Pemilu 2024